PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT (PKBM) LENTERA NUSA CENDIKIA MATARAM adalah Lembaga nonprofit yang memilki 3 item kegiatan yaitu; Pertama, Kesetaraan (Paket A Setara SD/MI,Paket B setara SMP/MTs dan Paket C setara SMA/MA. Kedua Kursus Bahasa Inggris ( English for Basic, Intermediate dan Advance) dan Ketiga, Kecakapan Hidup( Life Skill). Untuk info pendaftaran Kursus dan Kesetaraan - Contact HP/WA 081803617438 atau Email: pkbmlenteranusacendikia@gmail.com.
Sabtu, Februari 23, 2019
Jumat, Februari 22, 2019
PROFIL LEMBAGA PKBM LENTERA NUSA CENDIKIA
PROFIL
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) “Lentera Nusa
Cendikia” yang berdomisili di Jl. RA
Kartini Gg.Komodo 1 Lingkungan Kamasan RT/RW 06/022 Kelurahan Monjok Timur Kecamatan Selaparang Kota Mataram, di dirikan
pada tanggal 27 September 2018 dengan akta notaries No. 141/2018. Diprakarsai oleh
Bapak Sudirman,S.Pd., M.Pd. Pada mulanya PKBM “ Lentera Nusa Cendikia” merupakan salah satu bentuk kepedulian
masyarakat terhadap kondisi masyarakat di usia produktif yang seharusnaya dapat
mengenyam pendidikan yang layak dan
setara mulai tinggkat SD, SMP dan SMA,
tetapi kenyataannya banyak dari mereka yang putus sekolah, hal ini
disebabkan oleh kondisi ekonomi keluarga yang kurang mampu dan faktor lainnya.
Maka dengan melihat permasalahn diatas, kamipun merasa perlu untuk membuat
lembaga ini, agar nantinya dapat memberikan layanan pendidikan kesetaraan bagi
mereka yang membutuhkan dalam upaya mambantu pemerintah mewujudkan masyarakat
yang responsif terhadap perkembangan di segala bidang.
Dengan mengacu pada permalahan diatas, maka PKBM Lentera
Nusa Cendikia akan mewujudkannya dalam
berbagai program diantaranya adalah sebagai berikut; menuntaskan Wajib Belajar
Pendidikan Dasar 9 tahun melalui Program kejar Paket A setara SD, Paket B
setara SMP dan Paket C setara SMA. Dan adapun untuk menuntaskan buta aksara, maka akan diupayakan melalui Program Keaksaraan Fungsional (KF).
Adapun Fungsi dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM)
secara umum meliputi:
1. Sebagai tempat kegiatan pendidikan
keaksaraan, kesetaraan bagi masyarakat
- Sebagai wadah untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan ( knowledge) dan keterampilan ( skill) untuk mewujudkan kemaslahatan di tengah masyarakat.
- Sebagai sumber informasi bagi warga masyarakat yang membutuhkan keterampilan fungsional.
Akhirnya, kami menyadari bahwa Pusat Kegiatan Belajar
Masyarakat (PKBM) “Lentera Nusa Cendikia ini masih jauh dari visi dan misi serta tujuan
yang ideal. Namun dengan dukungan dari semua pihak meliputi; tokoh agama,
pemuda dan masyarakat untuk memberikan layanan terbaik dalam pendidikan non
formal, sehingga keberadaan PKBM “Lentera Nusa Cendikia” diharapkan akan mampu memberikan solusi dan motivasi bagi masyarkat,
karena sejatinya pendidikan untuk semua warga Negara merupakan hak yang dijamin
oleh undang-undang.
Kemudian apa urgensi dari adanya Lembaga pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM) “Lentera
Nusa Cendikia. Dari hasil pendataan
yang dilakukan yang melibatkan masyarakat dari berbagai profesi bahwa di
Kecamatan Selaparang banyak warga
masyarakat yang putus sekolah (DO). Hal ini disebabkan oleh beberapa
faktor,antara lain:
- Faktor sosial dan ekonomi merupakan hal yanag sangat menghimpit mereka, akibatnya mereka tidak memikirkan pendidikan untuk menunjang masa depan mereka kearah yang lebih baik.
- Lingkungan yang tidak kondusif serta ketidakpedulian warga masyarakat terhadap pendidikan terutama orang tua yang seharusnya memberikan pendidikan yang terbaik bagi putra- putrinya.
B. Visi dan Misi Lembaga
Sedangkan Visi dan Misi PKBM
“LENTERA NUSA CENDIKIA” adalah sebagai berikut :
Visi:
“Terwujudnya masyarakat yang berakhlak mulia, cerdas,
kreatif, inovatif, terampil, mandiri dan berdaya saing.”
Misi:
1.
Mewujudkan program pendidikan luar
sekolah yang berbasis pada masyarakat dan berorientasi pada kecakapan hidup (life
skills);
2.
Memperluas akses dan pemerataan
peningkatan pendidikan.
3.
Melaksanakan program pendidikan
kewirausahaan demi terwujudnya masyarakat mandiri.
4.
Melaksanakan kerja sama dengan stake
holder demi terwujudnya program.
C. TUJUAN
- Menanggulangi anak putus sekolah khususnya anak-anak yang tidak mampu
- Memberdayakan warga masyarakat khususnya peserta didik yang belajar di Kesetaraan Paket A setara SD, Paket B setara SMP dan Paket C setara SMA mempunyai kemauan yang kuat untuk menambah ilmu serta wawasan.
- Diharapkan bagi warga belajar yang masih produktif agar mereka dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
D. SASARAN
Adapun Sasaran program adalah sebagai berikut:
1. Masyarakat yang sesuai dengan hasil pendataan terakhir
yang dilakukan di lingkungan kamasan Kelurahan Monjok Kecamatan Selaparang pada tahun 2017/2018,
masih banyak ditemukan warga masyarakat yang putus sekolah meliputi jenjang SD,
SMP, dan SMA.
2. Warga masyarakat yang membutuhkan
pelatihan keterampilan diberbagai bidang yang memerlukan kecakapan hidup (life skill) guna meningkatkan tarap kehidupan yang lebih baik.
E. MANFAAT
Berbagai manfaat yang akan dicapai oleh masyarakat dalam
pembelajaran program kesetaraan adalah:
- Meningkatkan pemberdayaan dan kemampuan anak yang putus sekolah agar mereka giat belajar di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat khususnya di (PKBM) “Lentera Nusa Cendikia”,dan selanjutnya akan mengurangi angka putus sekolah di Kecamatan Selaparang umumnya dan Lingkungan kamasan khususnya.
- Memberikan wahana bagi masyarakat yang putus sekolah agar mereka mempunyai pengetahuan da keterampilan yang bermakna bagi kehidupannya.
BAB
II
PROFIL LEMBAGA PENYELENGGARA
A. Identitas Lembaga
1. Nama Lembaga Penyelenggara Pendidikan
: Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat
(PKBM)
“Lentera
Nusa Cendikia Mataram”
- Alamat Lembaga : Jl RA Kartini Gg.Komodo 1 Lingkungan Kamasan
- RT/RW : 06/222
- Desa/Kel/Kec. : Monjok / Selaparang
- Kab/Kota : Mataram
- Telepon/HP : 081803617438
B. Legalitas
1. SK Pendirian Lembaga : 01/A/PKBM –LNC /VIII 2018
- Izin Operasional : 421.9/0546/Disdik.B2/III/2019
- Nomor dan tanggal : Rabu, 20 Maret 2019
- NPSN : P9984288
- Nomor Rekening Pada Bank : Bank NTB KCU Mataram Pejanggik
Atas nama lembaga : PKBM LENTERA NUSA CENDIKIA
Nomor Rekening : 001.02.00106.27 - 1 - NPWP : 86.244.646.5-911.000
7. Akta Notaris :
Akte Notaris ZULFAHRI,S.H.,M.Kn
No.141-27 September 2018
1. Ketenagaan
·
Nama
Pimpinan/Ketua (pengelola) Pelaksana Program
:
Sudirman,S.Pd., M.Pd.
·
Tempat/Tgl. Lahir
: Lombok Tengah, 31
Desember 1981
·
Pendidikan : S2
·
Pekerjaan : Dosen
·
Alamat :
Jl RA Kartini Gg.Komodo 1 Lingkungan Kamasan RT/RW 06/222 Kelurahan Monjok Kecamatan Selaparang Kota
Mataram
·
Telp/HP : 081803617438
C. Tutor
:
Adapun jumlah tutor pada
masing-masing jenjang sebagai berikut:
No
|
Program
|
Jumlah Tutor
|
Jumlah
|
Pendidikan
|
Ket.
|
||||
L
|
P
|
SLTA
|
Diploma
|
S1
|
S2
|
||||
1
|
Paket
A
|
1
|
2
|
3
|
-
|
1
|
1
|
1
|
|
2
|
Paket
B
|
4
|
3
|
7
|
-
|
1
|
6
|
||
3
|
Paket
C
|
6
|
2
|
7
|
1
|
-
|
6
|
1
|
|
4
|
KF
|
2
|
2
|
4
|
4
|
-
|
-
|
-
|
|
5
|
KBU
|
-
|
2
|
2
|
2
|
-
|
-
|
||
Jumlah
|
12
|
11
|
23
|
7
|
2
|
13
|
2
|
D. Sarana prasarana yang dimiliki
Adapun Sarana ruang belajar dan muebiler yang dimiliki
adalah sebagai berikut:
- Ruang Belajar : 2 Lokal milik Madrasah Ibtidaiyah Riyadussolihin
- Meja Kursi Belajar : 10 meja dan 10 kursi milik Madrasah
- Ruang TU/ sekretariat : 1 Set
- Lemari (file) : -
- Kursi Kayu : 3 Buah
- Buku/ Modul : BSE ( Buku Sekolah Elektronik) yang diujikan
E. Susunan Organisasi Kepengurusan
Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Lentera Nusa Cendikia
1. Pelindung/Penasehat
a) Camat Selaparang
b) Kepala UPTD Dikpora Kecamatan Selaparang
2. Konsultan Pendidikan
a) Dr. Haerazi, M.Hum.
b) Sukarman, MA.
c) Faturrahman Imran, M.Pd
d) Herman, M.Pd
e) Baitil Hadi, S.Pd.I., M.Pd.I
3. Pembina Lapangan
a) Sekretaris Camat Selaparang
b) Lurah Monjok
c) Penilik Diknas Kecamatan Selaparang
d) Tenaga Lapangan Dikmas (TLD)
Kecamatan Selaparang
4. Pengelola Pusat Kegiatan Belajar
Masyarakat (PKBM) Pelita
a) Ketua : Sudirman,S.Pd.,M.Pd.
b) Sekretaris
: Budi Satriawan, S.Pd
c) Bendahara : Pitriyah,S.H.I., M.S.I
d) Koordinator Pendidikan dan Program : Hamdiana,S.Pd.I
§ Bidang Keaksaraan Fungsional(KF) : Aminulloh
Bidang
Kesetaraan
§ Paket A Setara
SD
: Supian Hadi,S.Pd.
§ Paket B Setara
SMP
: Anjas Wadi,S.Pd
§ Paket C Setara
SMA : Muhammad Faizin,S.Pd
§ Kelompok Belajar Usaha ( KBU) : Lindawati
Lingkup Kemitraan dan Pelayanan
informasi:
2.
Lingkup Tugas Pengelola Pusat
Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) “ Lentera Nusa Cendikia”
No
|
Unsur
|
Lingkup Tugas
|
1
|
Ketua
|
|
2
|
Sekretaris
|
|
3
|
Bendahara
|
|
4
|
Bidang Pendidikan
|
|
5
|
Bidang jaringan kemitraan dan
pelayanan informasi
|
bertanggung jawab pada pelaksanaan program
|
BAB III
PROGRAM KEGIATAN
C.
RENCANA
PROGRAM
1. Program Kerja Jangka Pendek
1. Program Kerja Jangka Pendek
·
Mendata
warga yang akan dibelajarkan sesuai dengan Program Kesetaran
·
Sosialisasi
di lingkungan Kamasan kelurahan Monjok
·
Menyiapkan
tempat untuk proses Pembelajaran Program Kesetaraan
·
Menyiapkan
pelatihan bagi pemuda produktif terkait dengan kecakapan hidup (life skill)
·
Mendirikan
Taman Baca Masyarakat (TBM) Cendikia. Rumah pintar
2. Program Kerja Jangka Menengah
·
Mengadakan
Pembelajaran Program Kesetaraan
·
Memberikan/mengikuti
pelatihan Tutor Paket A, Paket B dan Paket C baik di tingkat Kota, Propinsi dan
Pusat
·
Mempersiapkan
kader-kader yang berpotensi di setiap lingkungan agar mereka mau mengabdikan diri sebagai tutor
3. Program Jangka Panjang
·
Peningkatan
mutu bagi Tenaga Pendidik, agar mereka memiliki Standar Kompetensi sesuai
dengan disiplin ilmunya
·
Menyiapkan/membentuk
Kelompok Belajar Usaha (KBU) bagi mereka yang ingin memiliki usaha secara
mandiri terutma warga belajar dan masyarakat umum.
D.
KEMITRAAN
Kemitraaan
dalam Pelaksanaan Program Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Lentera
Nusa Cendikia ini bekerja sama dan bermitra dengan :
1.
Dinas
Pendidikan Nasional Propinsi Nusa Tenggara Barat
2.
Dinas
Pendidikan Nasional Kota Mataram
3.
Dinas
Perhubungan Kota Mataram
4.
Dinas
Perdagangan dan perindustrian Kota Mataram
5.
BNN
Kota Mataram
6.
BKKBN
Kota Mataram
7.
BLK
Kota Mataram
8.
Camat
Selaparang
9.
Kelurahan
Monjok
E. Data Peserta
Didik/ Warga Belajar ( Terlampir)
F. Data
tenaga Pengajar (Tutor) Paket A,B,dan C.( Terlampir)
G. Jadwal
Pembelajaran (Terlampir)
H. Sumber
Dana
Adapun
sumber dana untuk mendukung operasional lembaga ini adalah dari hasil swadaya dengan
dewan pengurus demi berjalanya program pada lembaga ini.
SK IJIN OPERASIONAL PKBM LENTERA NUSA CENDIKIA
Langganan:
Postingan (Atom)
PENGUMUMAN PKBM LENTERA NUSA CENDIKIA MATARAM (TERAKREDITASI) MENERIMA PENDAFTARAN SISWA BARU KESETARAAN UNTUK TAHUN AJA...
-
PROPOSAL KEGIATAN SOSIALISASI PENCEGAHAN PENYALAHGUNAAN NARKOBA BAGI GENERASI MUDA DI LINGKUNGAN KAMASAN ...